ANALISIS PERENCANAAN PERSEDIAAN KAWAT LAS ELECTRODA BERDIAMETER 3,2mm (Studi Kasus PT.SWAKARYA ADHI USAHA)

Irnanda Pratiwi, Rita Maria Veranika, Faizah Suryani

Abstract


PT. Swakarya Adhi Usaha merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang proses manufaktur. Produk yang dihasilkan menggunakan consumable berupa electroda (kawat las) 3,2 mm. Sehingga memerlukan inventory management. Model Economic order quantity merupakan metode pengadaan ekonomis yang sangat baik untuk diterapkan di perusahaan yang memiliki sistem persediaan. Karena semakin tinggi modal atau capital yang tertanam suatu inventory maka semakin buruk aliran atau cash flow suatu perusahaan dan semakin kecil nilai turn over persediaan maka semakin buruk perputaran rasio nya. Maka dengan mengaplikasikan metode ini dalam persediaan di PT Swakarya Adhi Usaha agar tercapainya nilai turn over yang tinggi dan capital ratio yang tinggi. Dari data yang diolah maka didapatkan hasil perbandingan persediaan pembelian dari perusahaan sebanyak 540 kg dan EOQ sebanyak 711,88 kg. Sedangkan total biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan sebesar Rp 13.233.332,- dan metode EOQ sebesar Rp 12.743.624,- frekuensi pemesanan dari perusahaan sebnyak 3 kali sedangkan menggunakan metode EOQ sebanyak 2 kali, jumlah persediaan safety stock dari perusahaan tidak menentu, sedangkan menggunakan metode yang dibutuhkan perusahaan sebesar 129,34 kg. Waktu pemesanan kembali (re order point) yang harus dilakukan oleh perusahaan menurut metode EOQ sebesar 135 kg.
Kata Kunci:Safety Stock, Economic Order Quantity, Reorder Point, Electroda


Full Text:

PDF (Indonesian)


DOI: http://dx.doi.org/10.52333%2Fdestek.v5i1.367

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

p.ISSN:2303-212X

e.ISSN:2503-5398